MENUJU BIOLOGI TEATER INDONESIA

 In Blog

Teaterisu #3 akan hadir di bulan ini.
Berikut kilasan topik yang akan didiskusikan!

Apa itu “kehidupan” di panggung? Ketika kita menyebut sebuah pertunjukan sebagai kehidupan, kita cenderung merujuk pada kehidupan dengan makna-makna kultural, psikologis, sosial, historis, naratif, imajinatif, atau visual. Kita jarang merujuk pertunjukan di panggung sebagai entitas kehidupan biologis, padahal jelas kita tahu bahwa yang sedang berlaku dan mengada di panggung adalah manusia, makhluk hidup dengan kompleksitas biologisnya. Adakah kesadaran-kesadaran biologis dibangun dalam proses berteater kita? Di pojok panggung yang mana ruang biologis itu kita tempatkan dan pelihara?

Pembicara:
1. Toetik Koesbardiati, peneliti antropologi ragawi, Universitas Airlangga
2. Moh. Wail Irsyad, aktor teater, Bandung

Moderator:
Yustiansyah Lesmana, sutradara teater, pengurus Penastri

Ikuti diskusinya pada Jumat, 25 Juni 2021, pukul 14.00 – 16.00 WIB

Daftar segera via tautan di bio kami!

Recent Posts

Leave a Comment

Contact Us

We're not around right now. But you can send us an email and we'll get back to you, asap.

Not readable? Change text. captcha txt

Start typing and press Enter to search

Translate »
Wordpress Social Share Plugin powered by Ultimatelysocial
Follow by Email
Instagram
WhatsApp